Rabu, 01 Februari 2017

BUKIT SERANDING PUJER BONDOWOSO




Haiii Sobat Petualang !!!
Taukah kalian kawan Bahwa sanya di daerah Kecamatan Pujer Bondowoso terdapat spot area yang asiik buat kalian yang hobi Petualang kawan.
Disana terdapat bukit yang berjejer ada 5 Bukit.Nah di Bukit inilah yang akan ane ceritakan sob.
Jika anda berkunjung ke Kecamatan Pujer,jangan lupa sempetin mampir ke "Bukit SERANDING" Sob.Disana menyajikan Pemandangan Alam yang masih lumayan alami.Di bukit ini ada terdapat 5 Bukit berjejer.Nah bagi kalian yang suka Trackking nih,alangkah baiknya kalian kunjungi semua bukit yang ada di Bukit seranding ini sob.
Bukit yang pertama terdapat Tower/Pemancar orang sana menyebutnya sob.Dibukit pertama ini Kalian bisa melihat View Desa dan persawahan yang cukup Eksotis untuk menyegarkan mata sob.Jalan menuju kesana juga tidak begitu sulit,karena Jalan sudah di aspal Namun agak sedikit berlubang dimana - mana,hihihihihi.Selanjutnya,jika kalian ingin melanjutkan ke Bukit ke- 2 Kalian tinggal ambil arah kanan dari Bukit pertama.Di Bukit Ke -2 ini kalian akan disuguhkan hutan Bambu yang masih lumayan bagus dan bersih.disana kalian bisa melihat view alam yang lumayan bagus dari atas ketinggian.Di Bukit Ke -2 ini sob lebih tinggi daripada bukit pertama.Selanjutnya jika kalian melanjutkan perjalanan menuju Bukit Ke-3 ,anda akan menemukan sedikit kesulitan,karena track menuju ke Bukit - 3 ini lumayan sulit dan banyak sekali ilalang yang menutupi perjalanan kalian,maka dari itu disarankan membawa alat pemotong misalanya parang atau sejenisnya untuk membuka jalan baru sob.perlu kalian ketahui bahwa di Bukit Ke -3 ini Terdapat Gua Disisi kiri punggung Bukit yang konon katanya adalah merupakan Petilasan tempat bertapa Damar Wulan.Gua ini dapat terlihat jelas dari arah timur yaitu dari daerah Pakisan.Dan di puncak Bukit ke-3 iini terdapat Makam yang selalu bersih dan terawat,Namun enah itu makam siapa dan tidak banyak yang mengetahui asal usul makam tersebut.Setelah dari Bukit ke-3 lanjut ke Bukit Ke-4.Perjalanan menuju Bukit Ke -4 ini kalian harus mebuat jalan sendiri,karena banyak sekali tumbuhan liar yang sangat rimbun dan memang jarang di akses manusia.di bukit Ke -4 dan Ke -5 ini kalian sudah akan bertemudengan warga yang bercocok tanam di atas Bukit tersebut.Di Bukit ke - 4 dan 5 ini di arah timur kalian Bisa melihat pemandangan gunung Raung dari kejauhan.Nah setelah kalian Menuruni Bukit Kelima,kalian ambil arah Barat dan kalian akan Bertemu dengan rumah warga desa Sukowono.

            Bagaimana sob kalian tertarik Untk mencobanya??? Saya jamin kalian tidak akan nyesel dengan perjalanan Kalian mendaki 5 Bukit Seranding terssebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar